Likes: 0

Call Center : +112

Pemilihan Kepala Desa Giriwarno Tahun 2019, dari tahapan pembentukan panitia sampai dengan pemungutan suara Alhamdullilah berjalan dengan lancar walaupun dalam perjalananya terdapat masalah tetapi dapat teratasi.

Penetapan daftar pemilih dimulai dari DPS, DPSHP, DPTB dan DPT di umumkan oleh panitia dengan cara di tempel di papan informasi sesuai dengan jadwal interfal waktu yang telah ditentukan yang terdapat di Keputusan Bupati Magelang No: 180.182/258/KEP/13/2019.

Dengan hasil DPT yaitu 1.384 jiwa pemilih se Desa Giriwarno, dengan pembagian Wilayah Pelilihan yaitu: WP1= Dusun Junjungan : 532 jiwa pemilih dan WP2= Dusun Susukan 1, Susukan 2, Karanganom, Baturan dan Kebonpaing : 852 jiwa pemilih, 

Pendaftaran bakal calon Kepala Desa Giriwarno Tahun 2019 dilakukan mulai tanggal 20 September 2019 s.d 2 Oktober 2019, bakal calon Kepala Desa Giriwarno sesudah melewati tahapan penelitian berkas dan persyaratan administrasi ditetapkan bakal calon kepala desa dengan nama-nama sebagai berikut Bp. Mudrik Suroso, Bp. Zulkarnanto, Bp. Zaenur Rosidin dan Bp. Muhamad Romli. Pada tanggal 16 Oktober 2019 Bp. Muhamad Romli mengajukan surat pengunduran diri ke panitia Pilkades Desa Giriwarno sebagai bakal calon Kepala Desa Giriwarno dikarenakan sakit dan akan segera melakukan tindakan operasi, walaupun dengan alasan demikian sesuai dengan ketentuan Perbup Bp. Muhamad Romli tetap di kenakan sanksi yaitu tidak bisa ikut dalam pemilihan Kepala Desa Giriwarno selama 2 periode.

Pada tanggal 17 Oktober 2019 sesuai jadwal interval Panitia melakukan Penetapan Calon Kepala Desa Giriwarno yang berhak dipilih dan penentuan nomor urut, dengan hasil pengundian nomor sebagai berikut: 1. Bp Zaenur Rosidin, 2. Bp Zulkarnanto dan 3. Bp Mudrik suroso, selanjutnya pengumuman calon kepala desa oleh panitia dilakukan mulai tanggal 18-24 Oktober 2019 dengan cara setiap dusun di Desa Giriwarno di pasang banner sesuai dengan hasil pengundian nomor calon kepala desa.

Sosialisasi tata cara pemungutan suara dilakukan di Gedung Olah Raga Desa Giriwarno, dengan mengundang Tokoh Masyarakat, Bapak RT, RW, ibu-ibu PKK atau ibu-ibu Kader Posyandu dan perwakilan pemuda di setiap dusun di Desa Giriwarno, dengan cara tersebut diharapkan dapat mewakili sosialisasi di setiap dusun misalkan dalam acara pengajian setiap malam jumat atau dalam acara-acara lainnya yang sifatnya rutian dilakukan.

Dalam hal kampanye tanggal 22 November 2019, sebelum menginjak tahapan tersebut panitia menghadirkan para calon kepala desa untuk menyepakati apakah akan dilakukan kampanye atau tidak, dengan berbagai usulan dari calon kepala desa didapatkan hasil kesepakatan, yaitu tidak akan melakukan kampanye hanya penempelan gambar calon di setiap dusun yang dilakukan oleh tim suksenya masing-masing di mulai dari pukul 06.00 WIB s.d 18.00 WIB.

Panitia mempersiapkan Tempat Pemungutan Suara pada tanggal 23 November 2019, pada masa tenang tersebut di Gedung Olah Raga Desa Giriwarno di buat menjadi dua Wilayah Pemilihan WP1 dan WP2, pukul 15.30 WIB panitia beserta Pak Babinkamtipmas dan linmas menjemput Kotak Suara di Kecamatan Kaliangkrik dengan aman dan sesampainya di Desa Giriwarno dijaga ketat oleh Bp Linmas beserta Bp Babin dan Bp Koramil.

Tanggal 24 November 2019 dilakukan Pemungutan Suara bertempat di Gedung Olah Raga Desa Giriwarno di lanjutkan dengan Penghitungan Suara dengan kondisi yang aman terkendali sesuai dengan harapan panitia. Hasil penghitungan suara Pemilihan Kepala Desa Giriwarno tahun 2019 sebagai berikut : 1. Zaenur Rosidin mendapat 438 suara, 2. Zulkarnanto mendapat 378 suara, 3. Mudrik Suroso mendapat 327 suara, berdasarkan hasil suara yang didapat maka Bp. Zaenur Rosidin dinyatakan sebagai Calon Kepala Desa Terpilih Desa Giriwarno Kecamatan Kaliangkrik Kabupaten Magelang.

Alhamdulillah tahap demi tahap prosesi Pemilihan Kepala Desa Giriwarno Tahun 2019 dapat berjalan lancar, semoga Calon Kepala Desa Giriwarno yang terpilih dengan masa jabatan 2020 s.d 2026 dapat menjalankan roda pemerintahan Desa Giriwarno dengan baik sesuai dengan Visi Misi yang sudah di rencakan dan semoga menjadi pemimpin yang amanah, mempunyai pendirian, tegas, tidak mudah terprofokasi dengan slah satu pihak dan berjalan sesuai jalur.

Administrator
Creator
  • Categories: Berita Desa Kec. Kaliangkrik
  • Created At: -