Likes: 0

Call Center : +112

BERITAMAGELANG.ID- Kepala Sekolah SMA Taruna Nusantara menyerahkan ratusan ijazah kelulusan kepada siswa/siswi angkatan ke-30. Penyerahan ijazah tersebut dilaksanakan di Gedung Balirung, Kompleks SMA Taruna Nusantara, Sabtu (14/5/2022).

Kepala Sekolah SMA Taruna Nusantara, Mayjen TNI (Purn) Valentinus Suhartono Suratman mengatakan, acara Prasetia Alumni Angkatan 30 yang diisi dengan penyerahan ijazah dan pemberian penghargaan kepada alumni terbaik dan berprestasi ini diselenggarakan secara sederhana, namun tetap diupayakan sedemikian rupa sehingga nilai-nilai dan semangat dari acara tersebut menjadi kenangan yang mengandung pesan bagi seluruh siswa angkatan 30 harus bisa bekerja keras untuk mewujudkan cita-cita.

Menurutnya, siswa siswi kelas XII angkatan 30 ini adalah generasi siswa yang oleh alam dianugerahi kesempatan ditempa oleh berbagai tantangan dan permasalahan khususnya dengan adanya Pandemi Covid-19.

Beberapa siswa juga telah berhasil meraih prestasi diberbagai bidang antara lain, Arya Krisna Fatahillah berhasil meraih Bintang Garuda Trisakti Tarunatama Emas, Ariyanti Setyaningrum meraih Bintang Garuda Trisakti Tarunatama Perak, Maulvi Ziadinda Maulana meraih Bintang Garuda Trisakti Tarunatama Perunggu.

Kemudian, Henrikus Nikolas Ardi meraih Piagam Kartika Cendikia Peminatan IPA, Alldila Gizca Pramugi meraih Piagam Kartika Cendikia Peminatan IPA dan Ariviona Aisyah Van Ard meraih Piagam Kartika Buana (kejuaraan dunia karate di Sri Lanka).

"Pemberian penghargaan ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi siswa penerimanya dan juga bagi siswa lainnya untuk berani menghadapi masa depan yang lebih gemilang," ungkap, Suhartono Suratman.

Pada kesempatan ini juga, Tono Suratman juga mengucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih para siswa angkatan 30, termasuk hasil ujian akhir dengan tingkat kelulusan 100 persen.

"Sekali lagi kami ucapkan selamat kepada para siswa yang telah mendapatkan tempat pendidikan lanjutan antara lain, 31 siswa diterima di perguruan tinggi negeri, 3 siswa diterima di perguruan tinggi luar negeri, 117 siswa lulus seleksi lanjutan Akademi Militer, 7 orang lulus seleksi angkatan udara, saat ini juga ada siswa yang mengikuti rangkaian seleksi Kepolisian, dan angkatan laut," beber, Suhartono.

Sementara, Christanti Handayani Zaenal Arifin sebagai salah satu wali/orang tua murid mengungkapkan sangat bersyukur atas kelulusan putra pertamanya, Muhammad Dzikra Raya Arifin pada angkatan ke-30 Taruna Nusantara ini.

"Kami sekeluarga bersyukur sekali telah diberikan kesempatan untuk menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara, dan tidak terasa setelah 3 tahun termasuk pada masa Pandemi sehingga pembelajarannya pun harus beralih dari tatap muka menjadi Daring sehingga perlu adaptasi, sehingga banyak dinamika," ungkap, Christanti yang juga sebagai, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Magelang.

Ia berharap dengan adanya dinamika pembelajaran yang disebabkan oleh Pandemi Covid-19 kemarin, bisa memberikan bekal dan memberikan tempaan tersendiri kepada angkatan ke-30 SMA Taruna Nusantara.

"Bahwa situasi itu tidak selalu baik-baik saja, tetapi ada kalanya dinamis naik dan turun, begitu juga hidup. Mudah-mudahan apa yang mereka alami dan peroleh selama menempuh pendidikan di SMA Taruna Nusantara ini akan menjadi bekal mereka untuk meraih cita-cita dan di kehidupan mereka kelak. Kami selaku orang tua juga mengucapkan terimakasih kepada keluarga besar SMA Taruna Nusantara, para pamong, dan para pembimbing semuanya," pungkas, Christanti.

Remmy Saputra
Creator
  • Categories: Berita Magelang
  • Created At: Sabtu, 14 Mei 2022