Likes: 0

Call Center : +112

BERITAMAGELANG.ID - Setelah penandatanganan MoU antara Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Jawa Tengah,  dengan RajaMICE yang di hadiri oleh Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata,  Setyo Irawan, ATD., MM pada 26 April 2022 di Gedung Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Jawa Tengah.

"Untuk itu, BPPD Jawa Tengah bersama RajaMICE akan  Menggelar Event Pariwisata Internasinal, yaitu Borobudur Tourism Expo (BTE) 2022," jelas jelas CEO RajaMICE, Panca R Sarungu bersama Ketua BPPD Jawa Tengah, Sugeng Sugiantoro, di Grand Artos Hotel Magelang, Senin (23/5-2022).

Kehadiran RajaMICE dalam BTE 2022 memberikan warna terhadap event pariwisata tahunan Borobudur Travel Mart and Expo (BTMX) yang sudah berlangsung 20 tahun terakhir, dan rejuvenasi agar lebih efektif serta efisien.

"Borobudur Tourism Expo 2022 rencana akan digelar pada 14-16 Oktober 2022, menjadi Pertemuan Nasional Perdagangan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Terbesar di Jawa Tengah," jelas CEO RajaMICE, Panca R Sarungu.

Menurut Panca, event ini terdiri dari Investment Forum, Travel Mart, Travel Fair, dan UMKM Show Case yang akan dilaksanakan di Grand Artos Hotel & Convention, Magelang. Dilaksanakannya event yang berlangsung empat hari sebelum ITB Asia Singapore,  bertujuan mengantisipasi buyer-buyer potensial.

"BTE 2022 juga akan mengundang buyer-buyer Korporasi, BUMN, Pemerintahan, Wedding Planner, Insentive House, dan lain lain," ujarnya.

Sehubungan dengan akan dilaksanakannya acara Borobudur Tourism Expo 2022 BPPD Jawa Tengah  bersama, maka  RajaMICE menggelar Road Show Presentation pada beberapa Kota di Jawa Tengah. Hal ini bertujuan untuk memperkenalkan secara langsung kepada Calon Seller yang diharapkan bisa berpartisipasi terkait acara BTE 2022 tersebut.

Karena dampak Pandemi Covid 19, menyebabkan sendi-sendi ekonomi tidak bergerak, terutama sektor pariwisata yang tidak berjalan. Namun pasca Lebaran tahun 2022 lalu, memberi pandangan  positif bahwa sektor pariwisata merupakan industri yang mempunyai magnet sangat besar.

"Diperkirakan, industri pariwisata ini terbesar ke dua atau tiga pada dekade yang bisa  menghasilkan devisa yang sangat besar, bisa mengalahkan minyak dan gas," kata Panca R Sarungu saat Road Show Presentation bersama Ketua BPPD Jawa Tengah, Sugeng Sugiantoro

JogloSemar (Jogja, Solo Semarang ) merupakan segitiga emas yang mempunyai destinasi super prioritas, yakni Candi Borobudur yang berada di Kabupaten Magelang, menjadi program pemerintah dalam pengembangan sektor pariwisata nasional di Jawa, khususnya Jawa Tengah.

Ali Subchi
Creator
  • Categories: Berita Magelang
  • Created At: Selasa, 24 Mei 2022